Demografi Gampong Lhong Cut

Kependudukan atau demografi adalah ilmu yang mempelajari dinamika kependudukan manusia. Demografi meliputi ukuran, struktur, dan distribusi penduduk, serta bagaimana jumlah penduduk berubah setiap waktu akibat kelahiran, kematian, migrasi, serta penuaan. Analisis kependudukan dapat merujuk masyarakat secara keseluruhan atau kelompok tertentu yang didasarkan kriteria seperti pendidikan, kewarganegaraan, agama, atau etnisitas tertentu.

Peta Administratif Lhong Cut

Jumlah Penduduk Gampong Lhong Cut pada tahun 2020 mencapai 1900 jiwa, dengan komposisi  laki-laki 949 jiwa dan perempuan 951 jiwa, yang mencakup 562 Kepala Keluarga yang tersebar dalam empat dusun yaitu Dusun Ujong Blang, Ujong Pukat, Ujong Meunasah dan Ujong Aloe. Orbitrasi (jarak Gampong Lhong Cut dengan Pusat Pemerintahan) :

  • Jarak dari Pusat Pemerintahan Kecamatan : 1 Km
  • Jarak dari Pusat Ibu Kota Banda Aceh : 3 Km
  • Jarak dari Pusat Propinsi Aceh : 3.5 Km

Masukkan kondisi demografi gampong disini. Berupa narasi maupun grafik yang membantu menjelaskan kondisi masyarakat gampong anda. Kependudukan atau demografi adalah ilmu yang mempelajari dinamika kependudukan manusia. Demografi meliputi ukuran, struktur, dan distribusi penduduk, serta bagaimana jumlah penduduk berubah setiap waktu akibat kelahiran, kematian, migrasi, serta penuaan. Analisis kependudukan dapat merujuk masyarakat secara keseluruhan atau kelompok tertentu yang didasarkan kriteria seperti pendidikan, kewarganegaraan, agama, atau etnisitas tertentu.

Letak Geografis Gampong Lhong Cut

Luas wilayah Gampong Lhong Cut 72,90 Ha dengan batas-batasnya sebagai berikut :

  • Sebelah Utara berbatasan dengan Gampong Lamlagang
  • Sebelah Selatan berbatasan dengan Gampong Mibo
  • Sebelah Timur berbatasan dengan Gampong Lhong Raya
  • Sebelah Barat berbatasan dengan Gampong Geuceu Komplek/Mibo

Jumlah Dusun yang ada di Gampong Lhong Cut terdiri dari 4 (empat) Dusun yaitu :

No Dusun/Jurong Luas Wilayah
1  Ujong  Blang ± 20 ha  ± 200.000 m2
2  Ujong  Meunasah ± 10 ha  ± 100.000 m2
3  Ujong Pukat ± 20 ha  ± 200.000 m2
4  Ujong Aloe ± 22 ha  ± 222.000 m2
Total ± 72 ha  ± 722.000 m2

Gampong Lhong Cut dengan luas 72,90 Ha dimana kondisi fisiknya dapat kita lihat dalam pemanfaatan lahan yang dikelompokkan menjadi :

  • Perumahan/Pemukiman
  • Sarana Ibadah
  • Sarana Jalan
  • Sarana Kuburan Umum
  • Sarana Perekonomian
  • Sarana Kesehatan

Permukaan jalan utama antar Gampong yang melalui Gampong Lhong Cut sudah dalam bentuk pengaspalan dan kondisi permukaan tanah Gampong Lhong Cut berbentuk rata dan datar, yang struktur tanahnya berupa tanah gembur dan pasir.

Kondisi Sosial Ekonomi

Kondisi sosial ekonomi gampong sudah berkembang dan juga turut dipengaruhi oleh kebudayaan perkotaan, hal ini dikarenakan Gampong Lhong Cut berdekatan dengan Kota Banda Aceh .Namun demikian sikap saling tolong menolong satu sama lainnya yang terjadi dalam kehidupan masyarakat masih sangat kuat dan terus kita jaga dan pelihara baik untuk kegiatan acara bersuka ria atau jika terjadi keadaan duka.